Isuzu Rayakan 50 Tahun di Indonesia, Ajak Konsumen Setianya!

Facebook
Twitter
WhatsApp
Telegram
Print

Isuzu rayakan 50 tahun di Indonesia dengan mengajak konsumen untuk berpartisipasi dalam serangkaian program khusus. Program khusus dalam rangka perayaan tahun emas itu berlangsung di

Isuzu rayakan 50 tahun di Indonesia dengan mengajak konsumen untuk berpartisipasi dalam serangkaian program khusus. Program khusus dalam rangka perayaan tahun emas itu berlangsung di lebih dari 50 titik di Tanah Air.

Produsen mesin diesel asal Jepang itu telah terkenal sebagai salah satu yang paling terkenal secara global. Tentunya, PT Isuzu Astra Motor Indonesia (IAMI) bertekad untuk tetap mendorong pertumbuhan perekonomian di Indonesia.

Tidak hanya itu, pihak IAMI juga ingin terus menghadirkan produk dan pelayanan berkualitas tinggi. Hal ini menjadi bagian agar bisa menemani setiap konsumen di Indonesia.

Dalam perayaan hari jadi ini, Isuzu ingin seluruh konsumen atau Isuzu partner bisa merayakan euforia tersebut.

Jejak Rekam Isuzu yang Telah Eksis sejak 1974 di Indonesia

Slogan “Isuzu rajanya diesel” memang sudah tidak asing lagi bagi penikmat kendaraan diesel. Pasalnya, sudah banyak perusahaan di seluruh dunia, termasuk Indonesia, memilih produsen asal Jepang itu sebagai mitranya.

PT IAMI telah berdiri pada 1974 untuk memulai bisnisnya. Saat debut tersebut, produk pick up Isuzu TLD berhasil menjadi primadona di kalangan masyarakat berkat performa, kekuatan, dan keandalan.

Baca Juga: Mesin Diesel vs Mesin Bensin: Kenali 8 Perbedaannya

Isuzu Indonesia kemudian beralih pada industri kendaraan secara komersial pada tahun 2008. Perubahan arah bisnis secara strategis ini tentu kembali ke akar utama agar mengembalikan citra Isuzu sebagai brand kendaraan diesel komersial.

Sejak saat itu, berbagai produk lain pun bermunculan. Contoh produk yang terkenal di antaranya ELF, GIGA, Mu-X, D-MAX, dan Traga. Traga merupakan contoh terkenal yang berupa produk pick-up segmen medium.

Dilansir dari Antara, Traga merupakan produk yang diproduksi secara eksklusif di Indonesia. Kehadiran produk ini sekaligus menjadikan Isuzu sebagai produsen dan basis ekspor secara global.

Dilansir dari laman resmi, Isuzu berhasil mencetak pangsa pasar 30,7 persen pada September 2024. Angka ini meningkat sekitar 3,5 persen daripada tahun lalu saat periode yang sama.

Prestasi ini memang membanggakan mengingat seluruh pasar kendaraan komersial sedang mengalami penurunan. Meski begitu, PT Isuzu Indonesia berhasil mengutamakan kepuasan dan kepercayaan konsumen.

Baca Juga: Manfaat Inspeksi Mobil Bekas bagi Pembeli Cerdas

Isuzu Rayakan 50 Tahun di Indonesia

Menyambut kesuksesan tersebut, pihak PT IAMI telah mengajak konsumen atau mitra Isuzu untuk berpartisipasi dalam Isuzu Customer Gathering. Event ini merupakan bagian dari apresiasi pada konsumen selama 50 tahun terakhir.

Untuk menambahkan euforia, perusahaan akan menawarkan program dan penawaran menarik yang tidak dapat terlewatkan.

Contoh penawaran tersebut berupa promo dan diskon untuk unit serta spare part. Tidak cukup sampai di situ, mereka juga menawarkan cashback senilai jutaan rupiah khusus pemesan pada acara tersebut.

“Saat momen spesial ini, kami berterima kasih pada seluruh mitra Isuzu yang telah setia menjadi bagian dari perjalanan Isuzu sampai saat ini,” kata Yusak Kristian Solaeman selaku Presiden Direktur PT Isuzu Astra Motor Indonesia.

Baca Juga: Segini Konsumsi BBM Ertiga yang Terkenal Iritnya

Yusak mengaku pihaknya akan terus berkomitmen dan setiap menemani seluruh konsumen dengan menghadirkan produk dan pelayanan berkualitas.

“Kami berharap perayaan ini bisa dinikmati semua pihak. Nantinya, kita dapat berkembang bersama-sama,” lanjutnya.

Pada tahun ke-50 di Indonesia, Isuzu telah memiliki 4 part depo yang terletak di Medan, Palembang, Pontianak, dan Makassar. Mereka juga memiliki lebih dari 1800 partshop, 49 karoseri partner, dan 140 bengkel mitra Isuzu di seluruh Indonesia.

Apakah Anda senang Isuzu rayakan 50 tahun di Indonesia? Tertarik untuk berpartisipasi di event-nya?

Ingin jual beli mobil bekas berkualitas dan bergaransi? Segera kunjungi CarsGallery untuk mulai mencari mobil bekas idaman!

Other Post

Related Post