7 Mobil Mewah Keluarga Terbaik dan Paling Laris di Indonesia

Facebook
Twitter
WhatsApp
Telegram
Print

Bukan hanya mewah, tapi mobil mewah keluarga ini juga begitu worth untuk Anda miliki karena aspek keamanan, kenyamanan, serta fungsionalitasnya yang begitu optimal. Jadi, tidak

Bukan hanya mewah, tapi mobil mewah keluarga ini juga begitu worth untuk Anda miliki karena aspek keamanan, kenyamanan, serta fungsionalitasnya yang begitu optimal. 

Jadi, tidak hanya sesuai fungsi saja. Melainkan sekaligus memberikan tampilan yang mewah dan elegan. 

Memilih mobil elegan, mewah, aman, dan nyaman untuk keluarga itu sebenarnya menjadi bukti bahwa keluarga, adalah harta yang harus dijaga. 

Berencana membeli mobil mewah elegan yang tepat untuk keluarga Anda? Mari, simak di sini. 

Pertimbangan Sebelum Beli Mobil untuk Keluarga

Sepertinya, ada beberapa hal penting selain kemewahan ketika Anda ingin membeli mobil untuk keluarga tercinta. Apa saja? Ini pertimbangannya: 

1. Kapasitas Penumpang

Mobil mewah itu banyak jenisnya. Tapi, Anda bisa lebih mudah menyeleksinya dengan mempertimbangkan kapasitas penumpang. 

Cobalah mempertimbangkan seberapa banyak keluarga inti Anda yang memang sering Anda ajak bepergian atau keluar bersama. 

Jika keluarga inti Anda berjumlah 7 – 8 orang, maka mobil dengan tipe MPV/Minibus begitu tepat. 

Tapi, jika hanya untuk 4 – 5 orang sebenarnya city car sudah lebih dari cocok untuk Anda. 

2. Fitur Keselamatan yang Tersemat

Benar, sebaiknya tidak hanya mempertimbangkan soal elegannya eksterior dan mewahnya interior. 

Sebaiknya, fitur keselamatan harus menjadi pertimbangan utama. Pastikan kalau mobil Anda itu punya beberapa fitur keselamatan yang begitu mendasar pada suatu mobil. 

Contohnya saja, ada ABS untuk pengereman, sistem kontrol agar stabil, kantong udara, sampai juga pengingat untuk penggunaan sabuk pengaman. 

Tanpa ini, maka membeli mobil mewah keluarga akan terasa sia-sia saja karena percuma mewah kalau tak aman. 

3. Jenis Transmisi

Lantaran mobil ini untuk keluarga, maka sebaiknya pilih mobil matic. Sudah tentu kalau mobil matic itu jauh lebih mudah bagi Anda untuk mengemudikannya. 

Tapi, memang sedikit mahal. Selain itu, perawatannya juga cukup rumit karena jika rusak sedikit, maka hanya bengkel spesialis yang bisa mengatasinya. 

Hanya saja, jika Anda tak keberatan dengan itu semua, mobil dengan transmisi otomatis lebih kami rekomendasikan.

Rekomendasi Mobil Mewah Keluarga

mobil mewah keluarga

Memilih mobil yang mewah buat keluarga bukanlah hal sulit. Pasalnya, di Indonesia cukup banyak opsi yang dapat Anda pilih jika mau mobil mewah sekaligus yang cocok untuk keluarga. Ini contohnya: 

1. Toyota Alphard

Sudah pasti, kami akan meletakkannya di posisi pertama. Sepertinya, tak akan ada yang menolak jika kami mengatakan bahwa Alphard mobil mewah keluarga VIP terbaik untuk Anda pilih. 

Pasalnya, dari segi eksterior memang Alphard begitu menawan. Mewahnya sudah pasti kelihatan. Belum lagi jika Anda melihat bagian interiornya. 

Kebutuhan akan kenyamanan, kabin luas, hingga tersedianya fitur premium, seluruhnya sudah include dalam satu mobil Alphard. 

Bukan tanpa alasan, Toyota Alphard bisa tampil begitu memukau karena memakai material dengan kualitas tinggi. 

Panel ruang kemudi, sampai Steering Switch-nya juga melengkapi fitur yang ada dalam mobil satu ini. 

Ciri khasnya adalah pintu geser yang semakin memudahkan Anda dan keluarga untuk keluar-masuk mobil Alphard. 

Soal luasnya bagian kabin, sudah pasti mobil mewah keluarga ini menyediakannya buat Anda. 

Mengenai harga memang pricey, tapi jika Anda tak mempermasalahkannya, Alphard bisa Anda peroleh dengan Rp1,1 miliar OTR Jakarta. 

2. Toyota Vellfire

Banyak yang bilang jika mobil keluarga mewah di Indonesia satu ini mirip dengan Alphard. Secara keseluruhan memang mirip, tapi jika melihatnya lebih detail sudah tentu ketemu bedanya. 

Dengan body kotak bagian belakangnya yang membuat kabin dalam begitu luas, Vellfire sangat pas untuk mengangkut 7 penumpang. 

Bagian luarnya juga elegan, tapi sabar dulu. Anda perlu masuk ke bagian kabin atau ruang kemudinya. 

Di situlah Anda baru bisa berkata bahwa mobil ini benar-benar mewah dan didesain untuk kenyamanan. 

Pada bagian kursi  belakang, terdapat kursi yang memang optimal untuk kenyamanan. Pasalnya, ada fitur pijakan kaki plus sandaran tangan yang dapat Anda konfigurasi senyaman mungkin. 

Memang, Vellfire tak punya interior yang nampak mewah seperti Toyota Alphard. Tapi, nuansanya memang lebih elegan. 

Selain itu, interior dari mobil satu ini memang desainnya sporty karena penekanan aksen warna hitam glossy. Soal harga, mirip dengan Toyota Alphard yakni Rp1,2 miliar OTR Jakarta. 

3. Lexus LM 350

mobil mewah keluarga

Kemudian, masih datang dari pabrikan Jepang yakni Lexus LM 350. Kami tentu punya alasan mengapa merekomendasikan mobil mewah keluarga satu ini. 

Menjadi mobil MPV, keluarga di Indonesia pun banyak yang berminat meminang Lexus LM 350 meskipun dari segi harga, tak terjangkau untuk sangat banyak kalangan alias untuk orang berduit saja. 

Elegan, mewah, dan modern. Menjadi tiga kata yang pas mendeskripsikan mobil satu ini. 

Di bagian kabinnya, ada rancangan atau desain yang begitu mewah karena ada hiasan kayunya. 

Selain itu, Lexus memang desainnya khusus untuk kenyamanan yang maksimal karena pabrikannya memastikan suasana dalam kabin begitu tenang. 

Hal ini terjadi karena terdapat teknologi khusus yang mampu meredam bisingnya suara luar mobil yang terinstal dalam Lexus LM 350. 

Begitu juga dari segi sistem pendingin. Lexus memakai AC otomatis 2 zona plus penyimpanan yang punya fitur pendingin dengan kapasitas 14 liter. 

Adanya fitur ini, akhirnya membuat mobil mewah di Indonesia satu ini jadi nyaman kalau urusan suhu. Harganya, sekitar Rp2,42 miliar OTR Jakarta. 

4. Honda Odyssey

Tak lengkap rasanya jika belum menambahkan Honda Odyssey ke dalam rekomendasi mobil keluarga mewah murah plus nyaman ini. 

Tampilan eksteriornya memang mewah karena ada desain bumper dan grille modern. Ada juga lampu kabut LED yang akan memastikan pengemudi mampu melihat dengan lampu tersebut jika keadaan berkabut. 

Soal kapasitas penumpang, bisa tujuh orang. Menariknya, mobil ini jadi semakin mewah jika Anda menikmati bagian interiornya. 

Ada Power Sunroof yang bisa Anda tutup dan buka untuk menikmati langit malam bahkan sore hari secara lebih jelas. 

Makin mewah lagi karena adanya tirai penutup jendela yang begitu menekankan bahwa mobil ini sangat menjaga privasi dari orang yang menaikinya. 

Honda Odyssey juga begitu membantu terutama karena fitur ECON Mode dan ECO ASSIST. Fitur ini, akan membuat penggunaan BBM pada Odyssey menjadi lebih irit.

Soal harga, kami bilang murah karena ada di range Rp880 juta yang artinya, telah melepas anggapan bahwa mobil mewah harus minimal Rp1 miliar. Jadi, mobil mewah keluarga satu ini juga bisa menjadi pilihan Anda. 

5. Mercedes Benz V-Class

Ngobrol soal mobil mewah, tentu jagoan mobil Eropa satu ini tidak boleh tertinggal. Saat kecil hingga kini, kalau sudah ada yang pakai merk ini maka sudah pasti langsung dianggap mewah dan yang pakai adalah orang kaya. 

Benar, Mercedes Benz. Kalau untuk kemewahan plus kebutuhan mobil keluarga, sepertinya Mercedes Benz V-Class ini layak menjadi pertimbangan. 

Pasalnya, V-Class ini punya segudang fitur keamanan yang membuat Anda bisa lebih tenang ketika mengendarainya. 

Misalnya, ada Anti-lock Braking System (ABS) yang memang telah menjadi syarat utama mobil yang mengutamakan keselamatan. 

Selain itu, air bag juga tersedia untuk penumpang bagian depan dan samping depan. Semakin tepat menjadi pilihan keluarga karena ada Child Safety Locks untuk melindungi anak ketika terjadi sesuatu yang tak diinginkan. 

Kemudian, salah satu mobil mewah terlaris di Indonesia ini juga memiliki Crash Sensor yang akan memperingatkan Anda soal potensi terjadinya kecelakaan. Jadi, Anda bisa lebih dulu mengantisipasinya. 

Kenyamanan makin maksimal karena dalam mobil mewah keluarga satu ini, Anda bisa langsung memberi perintah dengan suara entah untuk menghidupkan audio system hingga navigasi. 

Intinya, ada banyak fitur yang begitu tepat untuk kebutuhan mobil keluarga Anda. Soal harga, ada di kisaran Rp1,8 miliar. 

6. Hyundai Staria

mobil mewah keluarga

Mobil Eropa sudah, Jepang pun telah banyak yang kami rekomendasikan. Sekarang, giliran pabrikan Korea kebagian. 

Ada Hyundai Staria yang kami rekomendasikan untuk Anda yang mau mobil mewah dengan harga yang cukup terjangkau daripada yang lain. 

Hyundai punya Staria yang telah membawa sejumlah fitur. Misalnya, ada McPherson Strut untuk supensi depan dan Multi Link untuk bagian belakang yang terkenal empuk. 

Kemudian, penggunaan Ventilated Disc Brake di bagian belakang dan depan akan membantu Anda mengendalikan mobil bongsor satu ini dengan nyaman. 

Kalau keamanan sudah tentu standar mobil mewah seperti adanya ABS, EBD, sensor parkir, ISOFIX, dan banyak lagi. Hal ini membuat Hyundai Staria mampu memberi perlindungan optimal untuk penumpang dan pengemudi. 

Ada hal yang membuat Hyundai Staria juga semakin mengukuhkan posisinya sebagai mobil mewah, yakni desain yang futuristik plus lampu DRL berbentuk garis. 

Sunroof pada bagian dalamnya juga memberi pengalaman berkendara sekeluarga menjadi semakin maksimal dan indah. 

Adapun soal harga, terbagi jadi dua varian: Signature 9 harganya Rp905,5 juta dan Signature 7 harganya Rp1,039 miliar. 

7. Nissan Serena

Mobil mewah keluarga satu ini pun cukup terkenal sebagai kendaraan mewah modern serta premium. 

Hal yang cukup menarik dari Nissan Serena ini adalah produsennya sendiri mengabarkan bahwa mereka benar-benar memperhatikan kebutuhan keluarga. 

Misalnya saja, untuk kapasitas penumpang yang ada. Di dalam Nissan Serena, Anda bisa menikmati 14 kursi yang tersedia. Kemudian, fleksibilitas kursi belakangnya akan memudahkan Anda menggeser ke bagian depan atau belakang. 

Selain itu, ada fitur Walk Right Through yang tersedia. Berbeda dengan mobil mewah kebanyakan yang hanya adu mewah interior, fungsionalitas Serena untuk bagian kabin memang patut dapat empat jempol. 

Pasalnya, kursi bagian keduanya punya sistem sliding center yang memudahkan Anda menggesernya sesuai keinginan. 

Mau bawa balita? Nissan Serena telah menyediakan Seat Tray untuk bayi atau balita yang Anda bawa. 

Belum lagi, fitur Smart-Up 3RD-ROW SEAT akan membuat piknik Anda semakin menyenangkan. Mau bawa banyak orang, atau mau bawa banyak barang, Anda bisa mengatur posisi kursi sesuai kemauan. 

Bagi kami itu saja mobil mewah keluarga yang akan memenuhi hampir seluruh kebutuhan Anda untuk MPV terbaik. Semoga jadi pertimbangan!

Mau Mobil Mewah Keluarga tapi Harga Murah? Cek di CarsGallery Dulu Aja!

Kami memahami bahwa harga mobil mewah yang ada di atas memang sangat tinggi. Budget belum cukup? Cobalah mempertimbangkan mobil mewah bekas yang ada di CarsGallery

Setiap mobil di sini sudah semuanya lolos inspeksi, jadi tak akan ada potensi kerusakan yang tak Anda ketahui di masa depan. Feel free buat konsultasi dengan admin CarsGallery, ya. Mari, hubungi sekarang!

FAQ

Mobil keluarga terbaik apa saja? 

Kalau yang terbaik dari segi harga dan kenyamanan, kami menyarankan Toyota Innova untuk mobil keluarga. 

Apa saja mobil mewah di Indonesia? 

Seluruh mobil yang kami rekomendasikan juga termasuk mobil mewah yang ada di Indonesia. 

Mobil keluarga disebut apa? 

Sebutan lainnya adalah Multi-purpose Vehicle (MPV).

Other Post

Related Post