Mobil bekas selalu jadi solusi terbaik untuk memiliki mobil dengan budget terbatas. Namun, jangan coba-coba untuk membelinya sembarangan, Anda perlu mendapatkan unit terbaiknya di showroom mobil bekas Jakarta Utara terpercaya.
Bukan hanya mobil berkualitas saja, Anda juga dapat membeli mobil dengan harga yang sesuai budget. Pilihan unit mobilnya pun biasanya melimpah, sehingga Anda akan mendapatkan tipe mobil yang paling sesuai.
Supaya tidak salah pilih dealer mobil bekas, kamu telah merangkum showroom terbaiknya yang ada di Jakarta Utara. Mari simak nama-nama dan layanan lengkap yang tersedia di showroom tersebut.
Daftar Isi :
Toggle12 Showroom Mobil Bekas Jakarta Utara Terlengkap
Jika membuat daftar showroom jual beli mobil bekas di Jakarta Utara, Anda akan menemukan jumlahnya sampai ratusan. Demi memudahkan Anda mengecek, berikut ini showroom yang paling terpercaya:
1. Assa Auto
- Alamat: WTC Mangga Dua, Jl. Gn. Sahari 3A No. 91, Ancol, Kec. Pademangan
- Jam buka: Setiap hari jam 10.00 – 19.00 WIB
- Nomor telepon: 08118898700
Jika Anda berkunjung ke WTC Mangga Dua, Anda akan menemukan Assa Uto yang menyediakan banyak mobil mewah bekas. Mobil mewah yang paling banyak akan Anda temukan adalah Mercedes-Benz dengan tahun keluaran lama.
Sebagai showroom mobil bekas terdekat di daerah Jakarta Utara, pelayanan di sini sangat memuaskan. Anda akan mendapat penjelasan lengkap dari staf mengenai kondisi mobil baik mesin, tahun, dan juga kelengkapan dokumennya.
Penawaran harganya cukup murah untuk ukuran mobil mewah, dan ditambah menyediakan layanan antar mobil ke rumah.
Baca Juga: Lagi Cari Mobil? Cek Showroom Mobil Bekas Jakarta Timur Sini
2. Anugerah Motor Garage
- Alamat: JL Mangga Dua, No. 581, Mangga dua, RT.11/RW.5, Ancol
- Jam buka: Setiap hari jam 09.00 – 18.00 WIB
- Nomor telepon: (021) 34133138
Showroom mobil mewah di Jakarta yang tepatnya ada di dalam Bursa Mobil Mangga Dua Square lantai lima. Setiap pembelian mobil bekas di sini sudah include dengan garansi satu tahun, sehingga Anda bisa merasa aman.
Sudah berdiri sejak 4 tahun lamanya, staf di sini selalu ramah terhadap pelanggan dan siap menjelaskan setiap unit mobil. Anda juga bisa leluasa berkeliling untuk mengecek ketersediaan mobilnya yang lengkap.
Pilihan mobil yang bisa Anda temukan mulai dari Toyota Yaris, Datsun Go+, Toyota Calya, hingga Toyota Raize. Jika beruntung Anda juga bisa menemukan mobil mewah keluaran lama dengan kondisi bagus dan harga murah.
3. Gading Auto Center
- Alamat: Jl. Mandiri Tengah, RT.13/RW.18, Klp. Gading Tim.
- Jam buka: Setiap hari jam 09.00 – 16.00 WIB
- Nomor telepon: 081932001555
Showroom mobil bekas Jakarta Utara ini bisa Anda kunjungi dengan masuk ke gedung parkir 1 di La Piazza 1. Kebanyakan mobil yang bisa Anda temukan adalah tipe standar dari SUV, MPV hingga city car.
Semua unit mobil bisa Anda dapatkan dengan harga terjangkau, bahkan dengan kondisi terbaik. Menariknya, di sini Anda bisa juga membeli beberapa aksesoris mobil tambahan yang lengkap dengan pemasangannya.
Jika merasa ada suku cadang yang perlu diganti, Anda pun bisa langsung membelinya di showroom ini. Semua suku cadang yang tersedia selalu asli dan bergaransi.
Baca Juga: 15 Dealer Showroom Mobil Bekas Jakarta Barat Bergaransi
4. Auto Point
- Alamat: Jl Yos Sudarso, RT 10 RW 8, Warakas, Tanjung Priok.
- Jam buka: Setiap hari jam 09.00 – 18.00 WIB
- Nomor telepon: 081210111181
Berada di dalam Bursa Otomotif Sunter, tempat jual beli mobil bekas Jakarta Utara ini bisa Anda temukan di kav 87-88 blok c3 no.7. Showroomnya cukup besar dengan pintu dan dinding kaca besar yang mendisplay koleksi mobilnya.
Sebagian besar mobil di sini adalah tipe premium, seperti Toyota Fortuner dan juga mobil mewah lainnya. Meskipun premium, harga mobilnya masih sangat terjangkau dan Anda pun bisa membeli dengan cicilan.
5. Empire Auto
- Alamat: Jl. Gn. Sahari No.1, RT.12/RW.6, Ancol
- Jam buka: Setiap hari jam 09.00 – 19.00 WIB
- Nomor telepon: 085974952488
Anda dapat menemukan showroom mobil bekas murah di Jakarta di dalam Mangga Dua Square, tepatnya adalah di lantai LG lot 22B.
Sesuai dengan namanya, showroom ini menyediakan puluhan unit mobil yang bisa Anda cek kapan saja. Pilihan mobilnya sebagian besar adalah mobil mewah dengan harga murah dan kondisi bagus.
Pembelian mobil di sini bisa Anda lakukan secara tunai maupun kredit di leasing terpercaya. Negosiasi harga pun terbuka lebar, sehingga Anda bisa membeli mobil yang sesuai budget.
Baca Juga: 15 Showroom Mobil Bekas Jakarta Selatan Murah dan Bergaransi
6. Swiz Auto
- Alamat: Jl. Gn. Sahari No.5, Pademangan Bar.
- Jam buka: Setiap hari jam 10.00 – 19.00 WIB
- Nomor telepon: 082122772670
Masih dengan showroom mobil bekas Jakarta Utara yang ada di Bursa Mobil Mangga Dua Square. Kali ini lokasi tepatnya di Lantai LG Blok G.
Kebanyakan mobilnya cocok untuk penggunaan harian, seperti Toyota Avanza, Innova, Daihatsu Xenia, atau Suzuki Karimun. Setiap mobilnya memiliki kualitas baik, mulai dari eksterior hingga mesinnya.
Soal harga, Anda bisa memperoleh penawaran paling menarik untuk pembayaran tunai maupun kredit. Pastikan saja Anda untuk menghubungi nomor yang tersedia sebelum berkunjung.
7. Auto Jaya
- Alamat: Jl. Gn. Sahari, Mangga Dua Square No.1, Ancol, Kec. Pademangan
- Jam buka: Setiap hari jam 10.00 – 18.00 WIB
- Nomor telepon: 085811626666
Rekomendasi showroom mobil bekas di Jakarta lain yang juga menyediakan banyak mobil mewah, ada di Bursa Mobil Mangga Dua Square. Anda bisa mengunjungi Auto Jaya di Lantai LG blok C6.
Semua mobil bekasnya dilengkapi dengan garansi dan kualitasnya pun terjamin. Anda bisa mengecek langsung kondisi mobil di showroom dan menanyakan kepada staf mengenai kondisi dan kelengkapan surat-surat.
Jika ingin menanyakan unit mobil tertentu, Anda dapat menghubungi nomor yang tersedia. Anda juga bisa mengadakan janji temu untuk mengecek mobil yang diinginkan.
Baca Juga: 15 Rekomendasi Showroom Mobil Bekas Tangerang Kondisi Bagus
8. Auto One Kelapa Gading
- Alamat: Jl. Boulevard Timur Raya Bursa Mobil 1 No.3, Kelapa Gading, RT.1/RW.13, Klp. Gading Tim.
- Jam buka: Senin – Jumat jam 09.00 – 18.00 WIB, Minggu jam 11.00 – 17.00 WIB
- Nomor telepon: (021) 45858582
Showroom mobil bekas terbesar di Jakarta fokus menyediakan mobil mewah tahun keluaran lama dan juga mobil Taft. Anda bisa memilih banyak mobil Taft keluaran baru maupun lama dan mengecek kondisinya langsung.
Khusus mobil mewah, kebanyakan adalah mobil sport yang kondisinya masih bagus layaknya baru. Harganya pun masih relatif murah dan Anda bisa mendapatkan informasi lengkap mengenai mesin dan juga kelengkapan surat mobil.
Apabila Anda ingin membeli mobil sport tertentu, bisa langsung menghubungi nomor Auto Jaya untuk mengetahui ketersediaannya.
9. Auto Trust
- Alamat: Jl. Boulevard Raya No.kav 1, Kec. Klp. Gading
- Jam buka: Setiap hari jam 09.00 – 17.00 WIB
- Nomor telepon: 081389880981
Ingin membeli mobil untuk harian bahkan mobil listrik? Showroom mobil bekas Jakarta Utara yang ada di Bursa Mobil Bella Terra Lifestyle ini bisa jadi pilihan Anda.
Areanya yang sangat luas memudahkan Anda memilih mobil secara langsung. Jika masih bingung dengan mobil yang diinginkan, Anda dapat berkonsultasi dengan staf yang siap sedia memberikan saran.
Selain membeli mobil bekas, Anda juga bisa tukar tambah mobil di sini dengan penawaran harga yang menarik. Jangan ragu untuk menghubungi nomor yang tersedia dan menanyakan ketersediaan unit mobilnya.
10. Global Auto
- Alamat: JL. Yos Sudarso, RT.1/RW.2, RT.10/RW.11, Sunter Jaya, Kec. Tj. Priok
- Jam buka: Senin – Jumat jam 09.00 – 17.00 WIB dan Minggu jam 09.00 – 16.00 WIB
- Nomor telepon: (021) 29450878
Tempat terbaik untuk menemukan mobil bekas impian Anda. Pilihan unitnya lengkap, mulai dari mobil untuk kebutuhan harian seperti city car dan juga mobil mewah.
Khusus mobil mewah, Anda bisa mendapatkan beberapa model klasik dari Mercedes Benz. Setidaknya ada puluhan mobil yang bisa Anda seleksi lagi sesuai dengan kebutuhan di sini.
Menyediakan pula layanan pembelian dengan kredit dari berbagai macam leasing. Jadi, Anda bisa memilih mana yang cicilannya paling sesuai dengan kemampuan. Anda hanya perlu mendatangi showroomnya di Bursa Otomotif Sunter.
11. Asia Automotive
- Alamat: Jl. Yos Sudarso Kav 85 No.87-88, RT.10/RW.11, Sunter Jaya, Kec. Tj. Priok
- Jam buka: Senin – Jumat jam 09.00 – 17.00 WIB
- Nomor telepon: 081288835238
Juga berada di Bursa Otomotif Sunter, Anda bisa mengunjungi showroom mobil Jakarta Utara ini di area blok D28. Lokasinya cukup strategis sehingga Anda bisa dengan mudah menemukannya.
Kebanyakan mobil yang bisa Anda temukan adalah mobil mewah, seperti Mini Cooper, Mercedes Benz, hingga Volkswagen. Kondisi mobilnya selalu mulus luar dalam, Anda pun masih bisa mengeceknya secara lengkap.
Supaya bisa mendapatkan mobil mewah terbaik di sini, Anda bisa menghubungi nomor yang tersedia. Tanyakan jenis mobil mewah dengan keluaran tahun terbaru apa yang kini sudah ready.
12. Prisha Auto Gallery
- Alamat: Jl. Yos Sudarso Kav. 87 – 87, Blok B2 No.1 No. 2. 3, Jkt Utara
- Jam buka: Setiap hari jam 08.00 – 19.00 WIB
- Nomor telepon: 081310774195
Salah satu rekomendasi tempat pembelian mobil bekas Jakarta Utara yang ramah di kantong. Khusus untuk mobil mewah Anda akan menemukan Rubicon, Mercedes benz dan Volkswagen.
Sudah berdiri sejak 6 tahun, Prisha Auto Gallery telah mendapatkan banyak kepercayaan. Itu juga karena kualitas mobilnya yang selalu terjamin sehingga banyak konsumen yang puas.
Beli Mobil Bekas Berkualitas Impian Anda di CarsGallery
Kehadiran showroom mobil bekas Jakarta Utara bisa menjadi solusi Anda membeli mobil bekas yang unitnya lengkap.
Tapi, jika ingin lebih mudah lagi, Anda bisa langsung saja mengaksesnya di CarsGallery.
Sebagai platform penyedia mobil bekas, kami selalu menyediakan semua unit mobil yang berkualitas. Kualitasnya pun terjamin karena telah melalui inspeksi mendalam untuk memastikan Anda mendapat yang terbaik.
Kami juga menawarkan mobil bekas dengan harga termurah yang sesuai di kantong Anda. Kapan lagi bisa membeli mobil bekas berkualitas? Yuk, akses CarsGallery sekarang!
Erwin Juntoro memiliki pengalaman lebih dari 5 tahun di bidang otomotif. Ia menyukai aktivitas memperbaiki, memodifikasi dan tune-up mobil. Selalu update seputar mobil konvensional hingga mobil listrik terbaru.